Padang, 23 Oktober 2025 - Deputi Bidang Koordinasi Hukum (Deputi Hukum) bersama dengan Sekretaris Deputi Bidang Koordinasi Hukum pada hari Kamis (23/10/2025) mengawali kegiatan di Kota Padang dengan melaksanakan audiensi dan koordinasi dengan Kantor Wilayah Kementerian Hukum, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi, dan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan di Sumatera Barat.
“Dalam rangka mewujudkan Asta Cita Presiden saat ini, diperlukan koordinasi dan kolaborasi yang baik antara Kemenko Kumham Imipas, Kementerian Hukum, Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan serta Kementerian Hak Asasi Manusia”, ujar Deputi Hukum Nofli, di Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sumatera Barat.
Nofli juga menambahkan bahwa berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 142 Tahun 2024 tentang Kementerian Koordinator Bidang Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi, dan Pemasyarakatan (Kemenko Kumham Imipas) menyelenggarakan sinkronisasi dan koordinasi pelaksanaan urusan kementerian dalam penyelenggaraan pemerintahan di bidang hukum, hak asasi manusia, imigrasi, dan pemasyarakatan. Saat ini Deputi Hukum juga memiliki tugas untuk mengawal program keadilan restoratif dan menyusun Rancangan Undang-Undang tentang Pemindahan Narapidana Antarnegara.

Kunrat Kasmiri, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dalam sambutannya menyampaikan harapan agar ke depannya Kemenko Kumham Imipas dapat mengawal pelaksanaan tugas dan fungsi dari Kementerian Hukum, Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan serta Kementerian Hak Asasi Manusia utamanya kinerja Kantor Wilayah.
Turut hadir dalam kegiatan hari ini yaitu Ramelan Suprihadi, Sekretaris Deputi Bidang Koordinasi Hukum; Nurudin, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Sumatera Barat; Lista Widyastuti, Kepala Divisi Pelayanan Hukum Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sumatera Barat; perwakilan dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sumatera Barat; perwakilan dari Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sumatera Barat; dan Perwakilan dari Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Sumatera Barat.
