Jakarta, 21 Oktober 2025 — Kementerian Koordinator Bidang Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi, dan Pemasyarakatan (Kemenko Kumham Imipas) kembali melaksanakan apel pagi secara daring pada Selasa (21/10). Bertindak sebagai pembina apel, Asisten Deputi Koordinasi Tata Kelola Administrasi Hukum, Sri Yuliani, menyampaikan arahan mengenai pentingnya menjaga semangat kerja, disiplin, serta fokus terhadap target penyelesaian program di triwulan terakhir tahun anggaran 2025. Kegiatan apel ini menjadi momentum untuk memperkuat komitmen bersama dalam menutup tahun anggaran dengan kinerja yang optimal dan hasil kerja yang terukur.
Kegiatan yang diikuti oleh Pimpinan Tinggi Madya, Pimpinan Tinggi Pratama, serta pegawai dari berbagai unit kerja, sebagai bentuk kedisiplinan dan tanggung jawab dalam melaksanakan tugas di tengah penerapan sistem kerja fleksibel Work From Anywhere (WFA).
“Kita telah melewati tiga triwulan dengan beragam capaian penting dalam pelaksanaan tugas koordinasi dan sinkronisasi di bidang hukum, HAM, imigrasi, dan pemasyarakatan. Memasuki triwulan terakhir ini, mari kita fokus memperkuat penyelesaian program dan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing, khususnya dalam upaya memperkokoh tata kelola administrasi serta pengembangan sistem informasi hukum nasional,” ujar Sri Yuliani dalam arahannya
Lebih lanjut, ia menegaskan pentingnya percepatan penyusunan laporan kinerja dan capaian kinerja agar dapat terselesaikan secara efektif dan tepat waktu. “Kami mohon dukungan terhadap finalisasi rekomendasi kebijakan terkait sistem digital, khususnya dalam upaya pencegahan tindak pidana pencucian uang serta penguatan data kewarganegaraan sebagai bagian dari peningkatan pelayanan publik,” tambahnya.
Sri Yuliani juga mengingatkan seluruh pegawai untuk memperhatikan jadwal dan batas waktu pelaksanaan kegiatan agar seluruh pertanggungjawaban dapat diselesaikan dengan baik sesuai ketentuan. Ia menekankan bahwa kinerja yang baik bukan hanya diukur dari banyaknya kegiatan, tetapi dari sejauh mana kegiatan tersebut memberikan nilai tambah bagi tata kelola hukum nasional.
“Oleh karena itu, mari kita jaga semangat kerja, disiplin, dan komitmen untuk menuntaskan seluruh tugas dengan penuh tanggung jawab. Dengan sisa Waktu efektif kerja, setiap langkah kita harus diarahkan untuk memastikan seluruh program terselesaikan tepat sasaran dan tepat waktu,” tegasnya.
Menutup arahannya, Sri Yuliani menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kerja keras dan dedikasi seluruh pegawai. Ia menutup dengan pesan inspiratif yang menumbuhkan semangat kebersamaan.
“Kebersamaan adalah sebuah awal, tetap bersama adalah kemajuan, dan bekerja sama adalah kunci kesuksesan. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kekuatan, kesehatan, dan kemudahan dalam setiap langkah pengabdian kita,” pungkasnya.
Melalui apel pagi ini, seluruh pegawai Kemenko Kumham Imipas diharapkan semakin memperkuat kedisiplinan, tanggung jawab, serta semangat kolaborasi dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif, akuntabel, dan berintegritas menjelang penutupan tahun anggaran 2025.
