Berita

Kementerian Koordinator Bidang Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia

Kemenko Kumham Imipas Dorong Pegawai Cerdas Finansial Lewat Literasi Keuangan

IMG-20251209-WA0000

Jakarta, 3 Desember 2025 — Kementerian Koordinator Bidang Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi, dan Pemasyarakatan (Kemenko Kumham Imipas) menggelar kegiatan Sosialisasi Coretax dan ASN Cerdas Finansial bagi para pegawai sebagai upaya meningkatkan literasi perencanaan keuangan yang sehat, berkelanjutan, dan berintegritas. Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

Direktur Pembiayaan Syariah Direktorat Jenderal Pengelolaan dan Pembiayaan Risiko (DJPPR) Kemenkeu, Deni Ridwan, hadir sebagai narasumber utama dan menyampaikan pentingnya perencanaan keuangan sebagai fondasi kesejahteraan dan integritas ASN, terutama dalam menghadapi masa pensiun.

Dalam paparannya, Deni menegaskan bahwa tekanan finansial yang tidak dikelola dengan baik dapat berdampak pada kualitas hidup dan bahkan berisiko terhadap integritas. Oleh karena itu, ASN perlu memiliki tujuan keuangan yang jelas, melakukan pemeriksaan kesehatan keuangan (financial check-up), serta menyusun rencana aksi pengelolaan keuangan yang terarah.

IMG-20251209-WA0001

Para peserta juga dibekali pemahaman mengenai pengelolaan pendapatan dan pengeluaran, manajemen utang, pentingnya dana darurat, proteksi melalui asuransi, serta prinsip menabung dan berinvestasi dengan pola “sisihkan, bukan sisakan.”

Sebelum sesi literasi keuangan, para pegawai Kemenko Kumham Imipas juga mengikuti sosialisasi penggunaan aplikasi Coretax dari Direktorat Jenderal Pajak, Kementerian Keuangan, sebagai bagian dari penguatan pemahaman administrasi perpajakan berbasis sistem digital yang transparan dan akuntabel.

Melalui rangkaian kegiatan ini, Kemenko Kumham Imipas berharap para pegawai semakin memiliki kesadaran dan keterampilan dalam mengelola keuangan secara bijak, memahami kewajiban perpajakan secara benar, serta mampu mendukung kesejahteraan pribadi, memperkuat integritas, dan meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas serta pelayanan kepada masyarakat.

Turut hadir, jajaran pimpinan tinggi madya, staf ahli, staf khusus, pimpinan tinggi pratama, pejabat manajerial, hingga pegawai non manajerial di lingkungan Kemenko Kumham Imipas.

logo besar kuning
 
KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG HUKUM
HAK ASASI MANUSIA, IMIGRASI, DAN PEMASYARAKATAN
REPUBLIK INDONESIA
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan H.R. Rasuna Said Kav. X6 No.8 Kuningan, Jakarta Selatan 12940
PikPng.com phone icon png 604605   08-xxxx-xxxx
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humas.kumhamimipas@gmail.com
     
     

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan H.R. Rasuna Said Kav. X6 No.8 Kuningan, Jakarta Selatan 12940
PikPng.com phone icon png 604605   +6812-345678
PikPng.com email png 581646   rohumasti@kumham-imipas.go.id
PikPng.com email png 581646   rohumasti@kumham-imipas.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI