
Jakarta, 9 Juli 2025 — Kementerian Koordinator Bidang Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi, dan Pemasyarakatan (Kemenko Kumham Imipas) menggelar Sosialisasi Pelaksanaan Audit Kinerja di Aula Lantai 16 Gedung Kemenko Kumham Imipas pada Rabu (9/7). Kegiatan bertema "Membangun Kemenko Kumham Imipas yang Bermartabat" ini menekankan pentingnya audit sebagai langkah pengawasan untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efisien, bersih, dan akuntabel.
Sekretaris Kemenko Kumham Imipas, R. Andika Dwi Prasetya, menyampaikan bahwa audit kinerja merupakan instrumen vital dalam memastikan setiap tugas dan fungsi kementerian berjalan sesuai aturan. "Integritas menjadi pondasi yang sangat penting dalam setiap langkah. Audit harus dilaksanakan secara profesional, akuntabel, dan transparan," ujarnya.
Ia juga menekankan peran strategis unit inspektorat sebagai pengawas internal, yang tak hanya bertugas menemukan masalah, namun juga menjadi mitra dalam perbaikan sistem. Menurutnya, audit bukan sekadar evaluasi, melainkan upaya kolektif membangun kementerian yang responsif dan bermartabat.
Dalam kesempatan tersebut, Sesmenko menegaskan komitmennya mendukung penuh pelaksanaan audit, termasuk penyediaan data, akses, dan fasilitas yang dibutuhkan tim auditor. "Data menjadi dasar penting dalam proses pengawasan. Kami siap menyajikan data detail agar audit berjalan lancar," tegasnya.
Audit kinerja ini mencakup penilaian atas efisiensi, efektivitas, dan kepatuhan terhadap ketentuan hukum, serta menjadi dasar dalam memperbaiki sistem kelembagaan, materi hukum, dan budaya hukum.

Sesmenko berharap hasil audit dapat menjadi bahan introspeksi dan perbaikan berkelanjutan bagi kementerian. Ia juga mengajak seluruh jajaran untuk berkolaborasi, menjaga integritas, dan menjadikan akuntabilitas sebagai bendera yang dikibarkan bersama.
Sementara itu, Inspektur Kemenko Kumham Imipas, R. Natanegara K.P menjelaskan bahwa audit kinerja ini dilakukan untuk memastikan kesiapan menghadapi audit eksternal. “Audit ini penting agar kita benar-benar siap saat ada pemeriksaan dari pihak luar,” katanya.
Natanegara juga menjabarkan tahapan audit yang akan dilakukan, meliputi pengumpulan data awal, survei pendahuluan, serta tahapan konfirmasi dan klarifikasi terhadap informasi yang diperoleh. Seluruh proses ini ditujukan untuk memastikan hasil audit menjadi dasar perbaikan organisasi secara sistemik.
Audit ini diharapkan menjadi bahan introspeksi dan pembenahan berkelanjutan. Melalui kolaborasi seluruh jajaran, Kemenko Kumham Imipas berkomitmen membangun pemerintahan yang efisien, bersih, dan akuntabel.
Kegiatan turut dihadiri oleh Pimpinan Tinggi Pratama dan Pejabat Struktural Kemenko Kumham Imipas baik secara langsung dan virtual.
