
Jakarta, 13 Maret 2025 - Kedeputian Bidang Koordinasi Hukum Kementerian Koordinator Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi, dan Pemasyarakatan (Kemenko Kumham Imipas), pada hari Kamis (13/03/2025) berkunjung Ke Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI). Kunjungan ini merupakan bagian dari langkah memperkuat sinergi dan menjalin komunikasi yang baik antarkementerian dalam mengawal capaian Indeks Pembangunan Hukum Tahun 2025.
Direktur Jenderal KI, Razilu, menyambut baik audiensi ini. "Sebelumnya kami mengucapkan terima kasih atas koordinasi yang sudah berjalan baik hingga saat ini, semoga ini menjadi awal hubungan yang baik untuk ke depannya,” ujarnya.
Deputi Bidang Koordinasi Hukum Kemenko Kumham Imipas, Nofli, menekankan bahwa keberhasilan kinerja kementeriannya bergantung pada efektivitas kerja sama dengan kementerian teknis, sehingga kerja sama dan koordinasi yang baik sangat dibutuhkan.
Sekretaris Deputi Bidang Koordinasi Hukum Kemenko Kumham Imipas, Sri Yuliani, dalam paparannya mengukapkan bahwa Deputi Bidang Koordinasi Hukum mengawal capaian 29 Program Prioritas yang diampu oleh Kementerian Hukum, dimana yang diampu oleh DJKI adalah Penyusunan Naskah Konsepsi Rancangan Perpres mengenai Roadmap Pengembangan KI sebagaimana tertuang di Lampiran III Perpres No 12 Tahun 2025 tentang RPJMN 2025 – 2029.

Disamping DJKI mengampu Prioritas Nasional tersebut, DJKI juga mencanangkan Program Unggulan dengan fokus pada program yang berdampak pada peningkatan kesadaran KI dan pelindungan KI di kalangan Masyarakat. "Dikenal dengan Catur Program Unggulan, yaitu berupa Jelajah Kekayaan Intelektual Indonesia; Kawasan Berbasis KI; Klinik KI Bergerak; dan Akselerasi Penyelesaian Permohonan KI serta Program Prioritas dengan fokus tentang program yang strategis, mendukung tujuan jangka Panjang DJKI yang dikenal dengan Catur Program Prioritas yaitu Penegakan Hukum KI; Peningkatan Permohonan KI melalui sosialisasi, edukasi dan diseminasi; Pengembangan Kompetensi SDM; dan Transformasi Layanan Digital KI,” jelas Razilu.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Asdep Koordinasi Tata Kelola Administrasi Hukum, Ramelan Suprihadi, Asdep Koordinasi Materi Hukum dan Keadilan Restoratif, Robianto, Asdep Koordinasi Pembentukan Peraturan Perundang-undangan dan Litigasi, Fiqi Nana Kania, Asdep Koordinasi Pemanfaatan, Pemberdayaan dan Pelindungan Kekayaan Intelektual, Syarifudin, dan Asdep Koordinasi Budaya, Informasi, dan Komunikasi Hukum, Setyo Utomo. Sementara itu, dari DJKI turut hadir Sekretaris DJKI Andrieansjah, Direktur Paten DLTSTRD, Sri Lastami, Direktur Kerja Sama, Pemberdayaan, dan Edukasi, Yasmon, Direktur Teknologi Informasi, Ika Ahyani Kurniawati, Direktur Penegakan Hukum, Arie Ardian Rishadi, serta Direktur Hak Cipta dan Desain Industri, Agung Damarsasongko.
